Berita Terbaru :
Home » » Bung Karno 'Sembunyi' di Patangpuluhan Selama 40 hari

Bung Karno 'Sembunyi' di Patangpuluhan Selama 40 hari

Redaksi | Kamis, 18 Juli 2013 | dJogja info

Lama tinggal Bung Karno di rumah milik Purbodiningrat kawasan Patangpuluhan Wirobrajan ternyata tidak cukup lama. Yakni hanya sekitar 40 hari. Meski demikian, hal itu tetap menjadi peristiwa penting bagi ahli waris Purbodiningrat.

Cucu Purbodiningrat, Anggrita (53) atau akrab disapa Rita menuturkan, kisah persembunyian Bung Karno dari kejaran Belanda didapatkan dari ibunya, Siti Salmiati yang mengalami secara langsung kejadian itu. "Cerita yang saya dapat dari ibu dan eyang seperti itu. Saya lupa bulannya, tapi tahun 1948 dan hanya selama 40 hari," ungkapnya sembari menunjukkan salah satu dipan yang digunakan tidur Bung Karno, Selasa (16/07/2013).

Pada kesempatan ini, Balai Pelestarian Cagar Budaya (BPCB) Yogyakarta juga tengah melakukan peninjauan bangunan rumah persembunyian Bung Karno itu.

Rita menambahkan, rumah tersebut kini tengah dijual dengan harga per meternya Rp 5 juta sudah termasuk bangunan. Sehingga, dengan luas mencapai 4.213 meter persegi, maka nilai jualnya mencapai sekitar Rp 21 miliar.

Terkait dengan para calon pembeli, diakui Rita sudah cukup banyak. Selain Megawati yang pernah melihat-lihat kondisi rumah melalui Puan Maharani, putri Sri Sultan HB X yakni Jeng Reni atau GKR Bendara juga pernah menanyakan harga jual rumah tersebut. "Kalau Puan Maharani itu sudah beberapa tahun lalu karena disuruh Bu Mega. Tapi kalau Jeng Reni baru sekitar enam bulan kemarin. Saya sendiri yang menemui disini," akunya.(krjogja.com)
Share this post :
Comments
0 Comments

Posting Komentar