Berita Terbaru :
Home » » Porkab Kulonprogo Resmi Dibuka

Porkab Kulonprogo Resmi Dibuka

Redaksi | Senin, 24 September 2012 | dJogja info

KULONPROGO - Pekan Olahraga Kabupaten(Porkab) II Kabupaten Kulonprogo resmi dibuka oleh wakil Bupati Sutedjo di Alun-Alun Wates, Senin(24/9/2012).

Pembukaan ini dimeriahkan dengan pemetasan jathilan, demontrasi beladiri dan aeromodeling dan dihadiri oleh Ketu Koni DIY, GBPH Prabukusumo serta pimpinan SKPD di lingkungan Pemkab Kulonprogo.

Dalam sambutannya yang dibacakan oleh wakil bupati Sutejda, Hasto mengharapkan kegiatan Porkab dapat menjadi motivator kepada seluruh atlit untuk terus mengembangkan olahraga di Kulonprogo. Selain itu juga bisa menjadi ajang untuk mencetak atlit-atlit baru yang siap untuk mengharumkan nama daerah ditingkat provinsi maupun nasional.

“Saya berharap dengan porkab ini bisa menjadi motivator bagi para atlit untuk mengembangkan potensinya,”kata Hasto yang dibacakan oleh wakil bupati Sutedjo.

Kepada seluruh atlit, Hasto berpesan untuk selalu menjunjung tinggi sportivitas serta kejujuran. “Saya berharap seluruh atlit untuk menjaga sportivitas dan kejujuran,” tambahnya.

Ketua Panitia Porkab Eko Wisnu Wardhana  menjelaskan Porkab berlangsung selama enam hari mulai Senin sampai Sabtu (24-29/9/2012). Kegiatan ini diikuti oleh 1926 atlet dari 12 kontingen dengan 14 cabang olahraga.

“Porkab ini memperebutkan 386 emas, 386 perak dan 568 perunggu,”katanya.

Eko menjelaskan, untuk pelaksanaan Porkab, pihak panitia menetapkan 15 lokasi pertandingan yakni Alun-Alun Wates, Stadion Cangkring, Lapangan Karangsari, Lapangan Pengasih, SMKN I Pengasih, SMK Bopkri, Lapangan Volley Giyoso, Gor Wates, Aula Kantor Kementrian Agama, gedung Panti Pelajar, SMKN 2 Pengasih, Man Wates, SKB serta Dyo Futsal.

Pelaksanaan Porkab ini bertujuan untuk memajukan olahraga sebagai bagian dari peningkatan sumber daya manusia. Selain itu, ajang prokab ini menjadi media untuk seleksi atlet yang akan diterjunkan dalam Porprov 2013 mendatang di Gunungkidul.

“Kegiatan ini untuk memjukan olahraga di Kulonprogo sekaligus ajang seleksi atlet Porprov,” jelas Eko.

Porkab sendiri sudah dilaksanakan selama dua kali. Porkab pertama dilaksanakan pada 2010 silam dengan juara umum Kecamatan Pengasih yang mendapatkan 65 medali emas, 85 medali perak dan 25 perunggu. (http://jogja.tribunnews.com) 
Share this post :
Comments
0 Comments

Posting Komentar